Do'a Menyambut Datangnya Bulan Suci Ramadhan 2024 1445 Hijriyah

Do'a menyambut puasa ramadhan - Menyambut Ramadhan yang akan segera kita masuki dan laksanakan di tahun 2024 / 1445 Hijriyah ini, pasti segenap umat muslim, terutama di Indonesia akan sangat antusias menyambutnya. 

Do'a Menyambut Datangnya Bulan Suci Ramadhan 2024 1445 Hijriyah

Berbagai cara pun sudah pasti kita persiapkan, mulai dari Do'a , Niat Puasa sebulan penuh, niat puasa sehari hari, do'a buka puasa, hingga aneka resep masakan yang akan di hidangkan saat santap sahur dan buka puasa nanti :) 

Diantara doa menyambut ramadhan 2024 / 1445 H yang di kutip dari sebagian sahabat Rasululloh ketika datang Ramadhan adalah sebagai berikut : 

 اَللَّهُمَّ سَلِّمْنـِي إِلَى رَمَضَانَ وَسَلِّمْ لِـي رَمَضَانَ وَتَسَلَّمْهُ مِنِي مُتَقَبَّلاً
“Ya Allah, antarkanlah aku hingga sampai Ramadhan, dan antarkanlah Ramadhan kepadaku, dan terimalah amal-amalku di bulan Ramadhan.” (Lathaif Al-Ma’arif, hlm. 264)
Do'a Menyambut Datangnya Bulan Suci Ramadhan 2024 1445 Hijriyah 

Kedua, ada satu doa yang dianjurkan untuk dibaca ketika masuk ramadhan. Doa itu adalah doa melihat hilal. Akan tetapi sejatinya doa ini adalah doa umum, berlaku untuk semua awal bulan suci ramadhan, ketika seseorang melihat hilal dan tidak khusus untuk bulan ramadhan.

Teks doa nya : 
 اللَّهُ أَكْبَرُ، اللَّهُمَّ أَهِلَّهُ عَلَيْنَا بِالْأَمْنِ وَالْإِيمَانِ، وَالسَّلَامَةِ وَالْإِسْلَامِ، وَالتَّوْفِيقِ لِمَا نُحِبُّ وَتَرْضَى، رَبُّنَا وَرَبُّكَ اللَّهُ
Allahu akbar, ya Allah jadikanlah hilal itu bagi kami dengan membawa keamanan dan keimanan, keselamatan dan islam, dan membawa taufiq yang membimbing kami menuju apa yang Engkau cintai dan Engkau ridhai. Tuhan kami dan Tuhan kamu (wahai bulan), adalah Allah.”  
(HR. Ahmad 888, Ad-Darimi dalam Sunannya no. 1729, dan dinilai shahih oleh Syua’ib Al-Arnauth dalam Ta’liq Musnad Ahmad, 3/171).
Doa ini hanya dibaca ketika seseorang melihat hilal di awal bulan. Karena itu, bagi yang tidak melihat hilal, tidak disyariatkan membaca doa ini ketika masuk awal bulan. 
Sebagaimana keterangan Dr. Sa’id Al-Qahthani dalam syarh Hisnul Muslim. 

Demikianlah bahasan kita di Blog tentang Do'a Menyambut Puasa Ramadhan 2024 kali ini . semoga dengan harapan dan do'a tersebut kita semua senantiasa di kuatkan dalam menjalankan ibadah puasa, juga dapat di pertemukan kembali dengan ramadhan tahun berikutnya. Amiiin

BAGIKAN KE :